Lights Of Heaven - AppStarting

Tema 8 subtema 1 kelas 5, Selasa (28 Februari 2023)


Satuan Pendidikan    : SD Al Azhar 3 Bandar Lampung 

Tema 8                        : Lingkungan Sahabat Kita 

Sub Tema 1                  :  Manusia dan Lingkungan

Pembelajaran ke-       : 5

Muatan Terpadu         : B.Indo, IPA dan SBDP

1. Apersepsi 
Alhamdulillah kita kemarin sudah belajar tentang peristiwa dalam kehidupan di tema 8 subtema 1 pembelajaran 4, hari ini kita akan memasuki tema 8 subtema 1 pembelajaran 5 tentang jenis-jenis kegiatan ekonomi.
Sebelumnya, tonton dulu video dibawah ini ya nak


 
2. Tujuan Pembelajaran :
¡ Melalui kegiatan menyanyi, siswa mampu mengidentifikasi berbagai tangga nada dengan benar.

¡ Melalui kegiatan pengamatan, siswa mampu menjelaskan pengertian tangga nada mayor.

¡ Melalui kegiatan berdiskusi, siswa dapat menjelaskan pengaruh siklus air terhadap makhluk hidup.

¡ Melalui kegiatan mengamati, siswa mampu mengidentifikasi urutan peristiwa dalam teks fiksi dengan benar.


3. Materi Ajar 

Bahasa Indonesia (KD 3. 9, 4. 9)

Membuat Surat Undangan Tidak Resmi
Surat undangan tidak resmi adalah surat undangan ditulis oleh perorangan untuk mengajak orang lain agar datang ke suatu acara.

Contoh surat undangan tidak resmi adalah surat undangan aqiqah atau syukuran kelahiran bayi, surat undangan pernikahan, dan surat undangan hari ulang tahun.

Surat menjadi salah satu bentuk media komunikasi yang efektif. Pada zaman dahulu, yang namanya surat ini menjadi satu-satunya media komunikasi yang paling bersahabat dengan kita semua. Namun, saat ini yang namanya surat terkadang menjadi satu hal yang dianggap sulit untuk digunakan.

Surat undangan ini banyak digunakan dalam segala kebutuhan karena segala acara pasti membutuhkan yang namanya surat undangan.


Surat Undangan Tidak Resmi

Surat undangan ini dapat dibagi menjadi beberapa macam yaitu surat undangan yang resmi dan juga tidak resmi. Perbedaanya hanya terletak pada bagian format di mana surat undangan resmi ini harus berisikan kop surat dan juga nomor surat namun, untuk surat yang tidak resmi Anda tidak perlu membutuhkan kop surat dan juga nomor surat.

Contoh surat undangan ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Untuk surat tidak resmi i bisa menggunakan berbagai macam kata-kata pribadi dan juga tidak resmi seperti adanya penggunaan bahasa gaul dalam surat tersebut.

Contoh Surat Undangan Ulang Tahun Anak Kecil

Makassar, 20 Desember 2020

Hai sahabatku terkasih, Yosua

Senang sekali rasanya bisa memberikan surat undangan ini kepadamu. Saya harap kamu bisa datang di acara perayaan ulang tahunku yang ke-7 yang rencananya akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal : Minggu, 27 Desember 2019

Jam : 18.30 WITA

Tempat : Rumahku, Jl. Pettarani No. 123

Kehadiran akan memberikan kesan yang tak terlupakan bagiku.
Salam hangat dari sahabatmu.


IPA (KD 3.7 , 4. 7) 

Perubahan Wujud Benda ( Mengembun )

Mengembun merupakan perubahan wujud benda gas menjadi cair,.Embun timbul ketika gas di udara mendingin dan berubah wujud menjadi embun.

Contoh perubahan wujud benda mengembun bisa kita temukan pada tumbuhan seperti bunga dan rumput di pagi hari.

Contoh gas menjadi cair adalah pada saat kita meletakan es batu ke dalam gelas, maka lama - kelamaan di luar gelas akan menjadi basah, rumput di pagi hari menjadi basah padahal sore harinya tidak hujan.

Contoh benda cair menjadi gas adalah ketika kita merebus air jika dibiarkan lama kelamaan air menjadi habis, bensin yang diletakan pada area terbuka juga lama kelamaan akan habis berubah menjadi gas.

Contoh benda padat menjadi gas adalah pada kapur barus (kamper) yang disimpan pada lemari pakaian lama-lama akan habis. Contoh benda gas menjadi padat adalah pada peristiwa berubahnya uap menjadi salju.

Mengembun merupakan peristiwa perubahan struktur dari gas menjadi cair.Dalam peristiwa ini zat melepaskan energi panas. Contoh mengembun adalah ketika menyimpan es batu pada sebuah gelas maka periode luar gelas akan basah.

Proses Terbentuknya Embun percobaan Pengembunan Pada Dinding Gelas

 

SBdP (KD 3.3, 4. 3)

Membuat Karya Seni Rupa

Macam-macam Seni Rupa Berdasarkan Fungsinya, Contoh dan Penjelasan Lengkapnya

Seni rupa merupakan karya seni yang diapresiasi melalui penglihatan, disampaikan melalui visual dan dapat disentuh dengan tangan. Terdapat macam-macam seni rupa berdasarkan wujud, massa dan fungsinya.

4. Contoh soal dan alternatif jawaban :
  Apakah yang dimaksud dengan mengembun?

Perubahan Wujud Benda ( Mengembun )

Mengembun merupakan perubahan wujud benda gas menjadi cair,.Embun timbul ketika gas di udara mendingin dan berubah wujud menjadi embun.


5. Evaluasi 

JAWABLAH PERTANYAAN - PERTANYAAN BERIKUT INI DENGAN BENAR!

1. Hewan-hewan membutuhkan air di antaranya untuk ….

2. Memasak dan minum yang menggunakan air adalah contoh penggunaan air oleh manusia untuk kebutuhan ….

3. Proses penguapan air laut dan sungai paling banyak disebabkan oleh ….

4. Selain dari air sungai dan air laut yang mengalami penguapan pada siklus air, uap air juga berasal dari ….

5. Gapura Candi Bentar adalah nama rumah adat yang berasal dari provinsi ….


6. Penutup

Demikian pembelajaran hari ini tentang jenis-jenis usaha dalam masyarakat semoga sholeh sholehah memahami penjelasan dari ibu/bapak guru, besok masuk ke pembelajaran 5 tentang tangga nada, apabila ada pertanyaan bisa langsung ditanyakan ke ibu/bapak guru ya..
 Wassalamualaikum.wr.wb.

Tema 8 subtema 1 kelas 5, Senin (27 Februari 2023)


Satuan Pendidikan      : SD Al Azhar 3 Bandar Lampung 

Tema 8                          : Lingkungan Sahabat Kita 

Sub Tema 1                    :  Manusia dan Lingkungan

Pembelajaran ke-         : 4

Muatan Terpadu           : IPS dan PKN


1. Apersepsi 
Alhamdulillah kita kemarin sudah belajar tentang peristiwa dalam kehidupan di tema 8 subtema 1 pembelajaran 3, hari ini kita akan memasuki tema 8 subtema 1 pembelajaran 4 tentang jenis-jenis kegiatan ekonomi.

Sebelumnya, tonton dulu video dibawah ini ya nak


2. Tujuan Pembelajaran 

  1. Melalui kegiatan mengamati bacaan, siswa mampu menjelaskan jenis-jenis usaha masyarakat dalam bentuk peta pikiran.
  2. Melalui kegiatan berdiskusi, siswa dapat mengidentifikasi keragaman sosial di lingkungan sekitarnya berdasarkan jenis usaha.
  3. Melalui kegiatan menulis, siswa dapat menyatakan sikapnya terhadap keragaman jenis usaha dari keluarga teman-teman sekelasnya.


3. Materi Ajar

Muatan IPS (KD 3. 3, 4.3)

Ø  Jenis - Jenis kegiatan ekonomi adalah sebagai berikut :

1.    Pertanian dan perkebunan, adalah usaha pengelolaan suatu lahan dengan menanam tanaman budi daya, contoh hasil pertanian dan perkebunan antara lain: padi, sayur-sayuran, teh, jagung, buah-buahan, dan umbi-umbian.

2.    Peternakan, adalah usaha pembudi dayaan hewan yang dimanfaatkan secara langsung untuk konsumsi atau diolah menjadi bahan baku, misalnya bebek, ayam dimanfaatkan telur dan dagingnya, sapi dimanfaatkan daging dan susunya.

3.    Perikanan, adalah usaha penangkapan dan pembudi dayaan berbagai jenis hewan perairan.perikanan dibagi dua yaitu perikanan darat dan laut,

a.    contoh perikanan darat adalah perikanan air tawar : ikan nila, ikan mas, gurame, lele, perikanan air payau seperti udang dan cumi-cumi

b.    perikanan air laut contohnya adalah ikan kerapu, tuna, cakalang.

4.    Perhutanan, adalah usaha pegelolaan sumber daya hutan untuk memenuhi kebutuhan manusia, contoh hasil perhutanan adalah kayu jati, rotan, damar, yang dapat diolah menjadi mebel dan bahan bangunan rumah.

5.    Pertambangan, pertambangan adalah usaha menggali dan mengelola sumber daya dari dalam bumi, hasil pertambangan dikelompokkan menjadi 3 yaitu

a.    mineral logam contohnya emas, perak alumunium, timah.

b.    mineral nonlogam contohnya batu kapur, belerang, pasir dan

c.    sumber energi contohnya minyak bumi dan gas

 

Ø Jenis usaha masyarakat Indonesia

Perindustrian

Perdagangan

Jasa

Pengertian
Industri adalah kegiatan memproses atau mengolah barang dengan menggunakan sarana dan peralatan, misalnya mesin.

Pengertian
Perdagangan adalah semua hal yang berhubungan dengan kegiatan jual beli.

Pengertian
Jasa adalah segala aktivitas atau manfaat yang ditawarkan kepada orang lain (konsumen).

Ciri-ciri :

a. Indutri besar

1.    Memiliki modal besar, memiliki tenaga kerja andal, mengolah bahan baku menjadi barang jadi atau setengah jadi dengan menggunakan peralatan canggih.

2.    Berusaha menghasilkan produk yang berkualitas, produk yang dihasilkan banyak (kapasitas besar) dan  menyediakan layanan purnajual.

b. Industi kecil

a.       menggunakan peralatan, modal, dan tenaga kerja dalam jumlah lebih kecil

b.      Berusaha menghasilkan produk yang berkualitas, kapasitas produk yang dihasilkan sedikit,  menyediakan layanan purnajual

Ciri-ciri :

  1.      Mempunyai tempat penyimpan barang yang dibeli dari produsen sebelum dijual lagi kepada pengguna, 
  2.       Mengemas barang dagangan dengan baik dan menarik bagi konsumen.
  3. .      Menyediakan kemudahan layanan bagi konsumen dalam memperoleh dan membayar barang dagangan.
  4. .      Adanya alur distribusi barang yaitu dari pengusaha ke produsen, ke pedagang eceran dan kekonsumen.
  5. .      Barang-barang yang diperdagangkan antara lain bahan makanan, pakaian, hewan, barang elektronika, kendaraan bermotor, dsb.

Ciri-ciri :

  1.      Mengutamakan layanan yang baik kepada konsumen
  2.       Membutuhkan keahlian khusus sesuai jasa yang ditawarkan
  3.       Menjaga loyalitas (kesetiaan) pelanggan.

Contoh :

a. Industri besar

lain industri baja, industri mobil, dan industri tekstil, indutri makanan dalam kapasitas besar, kosmetik

 

b. Industri kecil

perajin mebel, pembuatan tahu atau tempe, pembuatan makanan rumahan/kue dan perajin keramik

Contoh :

Perdagangan di swalayan, di toko eceran, mini market, di pasar

Contoh :

guru, pengacara, dokter, montir mobil, jasa keuangan, pemandu wisata


Muatan PKn (KD 3.3, 4.3)

Masyarakat Indonesia terdiri dari berbagai suku bangsa yang tersebar di setiap daerah. Tiap pulau di Indonesia memiliki keberagaman seperti suku, rumah adat, dan tari tradisional. Hal inilah yang membuat Indonesia menjadi bangsa yang kaya akan budaya. Berikut contoh keberagaman yang ada di Indonesia berikut!

Meskipun terdiri dari masyarakat yang beragam, bangsa Indonesia dapat hidup berdampingan dengan rukun dan damai. Sikap menghormati dan menghargai merupakan kunci dari persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Dari berbagai keberagaman jenis kegiatan ekonomi memberikan banyak manfaat bagi masyarakat. Dengan keberagaman jenis kegiatan ekonomi masyarakat dapat bekerjasama dalam memenuhi kebutuhan sehari – hari. Oleh sebab itu kita harus dapat menghargai setiap kegiatan ekonomi yang ada di lingkungan sekitar. Sikap menghargai di antaranya dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:

1.        Membayar sesuai dengan tarif (harga) barang atau jasa

2.        Menjaga kebersihan sehingga meringankan pekerjaan petugas kebersihan.

3.        Memberikan masukan berupa kritik dan saran secara santun terhadap hasil pekerjaan orang lain.

4. Contoh soal dan alternatif jawaban :

      1.    Apa jenis-jenis usaha dalam masyarakat?

Jawaban: Secara umum terdapat tiga jenis usaha, yaitu: perindustrian, perdagangan, dan jasa.

      2.    Apa ciri-ciri dari setiap jenis usaha tersebut?

Jawaban: Ciri-ciri usaha industri adalah memiliki modal besar, memiliki tenaga kerja andal, mengolah bahan baku menjadi barang jadi atau setengah jadi, berusaha menghasilkan produk yang berkualitas, menyediakan layanan purnajual.


5. Evaluasi 
Sebutkan 3 contoh sikap saling menghargai yang kamu ketahui?

6.Penutup

Demikian pembelajaran hari ini tntang jenis-jenis usaha dalam masyarakat semoga soleh soleha memahami penjelasan dari ibu/bapak guru, besok masuk ke pembelajaran 5 tentang tangga nada, apabila ada pertanyaan bisa langsung ditanyakan ke ibu/bapak guru ya..
 Wassalamualaikum.wr.wb.