Satuan Pendidikan : SD Al Azhar 3 Bandar Lampung
Tema 8 : Lingkungan Sahabat Kita
Sub Tema 2 : Perubahan Lingkungan
Pembelajaran ke- : 5
Muatan Terpadu : PPKn ( KD 3. 3, 4. 3), Bahasa Indonesia (KD 3. 8, 4. 8)
2. Materi Ajar
Bahasa Indonesia (KD 3. 8, 4. 8)
Menjelaskan Peristiwa Penting dalam Teks Nonfiksi
Memahami peristiwa penting dalam teks dapat dengan cara membaca intensif. Setelah mengetahui peristiwa penting dalam teks yang dibaca, sebaiknya peristiwa-peristiwa tersebut ditulis dalam bentuk catatan. Catatan tersebut dapat berupa peta pikiran atau jawaban dari pertanyaan-pertanyaan terkait peristiwa dalam teks.
Menuliskan Peristiwa Penting dalam Teks Nonfiksi
Peristiwa-peristiwa penting dalam teks nonfiksi juga dapat disampaikan secara lisan. Secara lisan, kamu dapat meyampaikannya dengan cara yang sama seperti cara tertulis. Perbedaannya, kamu harus dapat menyampaikan peristiwa-peristiwa tersebut dengan bahasa yang jelas sehingga pendengar dapat memahami informasi yang disampaikan.
PPKn (KD 3. 3, 4. 3)
Sikap dalam Upaya Melestarikan Keberagaman Budaya di Indonesia
Cara yang dapat dilakukan untuk melestarikan kebudayaan dan adat istiadat daerah di Indonesia antara lain adalah sebagai berikut :
a. Menggunakan pakaian adat saat acara-acara tertentu.
b. Melakukan upacara adat sesuai dengan aturannya.
c. Membeli berbagai hasil kebudayaan daerah seperti kain, patung, dan lain-lain.
d. Mematuhi berbagai aturan adat di suatu daerah.
Pelestarian budaya di Indonesia memiliki tujuan untuk semakin memperkokoh jati diri individu dan masyarakat demi kelancaran penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan. Pelestarian budaya juga dilakukan untuk meningkatkan kualitas keamanan nasional dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
3. Evaluasi
BERILAH TANDA SILANG (X) PADA HURUF A, B, C ATAU D PADA JAWABAN YANG BENAR!
1. Usaha yang dikelola secara sendiri dinamakan usaha ….
a. Industri
b. Perseroan
c. Perorangan
d. Produksi
2. Ayah Rudi adalah seorang pemilik toko kelontong. Di tokonya banyak menjual aneka sembako dengan harga murah. Usaha yang dijalankan oleh ayah Rudi tersebut termasuk bergerak dalam bidang ….
a. Industri
b. Perdagangan
c. Jasa
d. Pertanian
3. Sosok yang dijuluki bapak koperasi Indonesia adalah ….
a. Ki Hajar Dewantoro
b. Drs. Mohammad Hatta
c. Ir. Soekarno
d. Budi Utomo
4. Usaha bersama yang didirikan paling sedikit dua orang dimana setiap anggotannya punya hak dan tanggung jawab penuh atas usaha yang dijalankan dinamakan ….
a. Firma
b. Persekutuan komanditer
c. Koperasi
d. Perseroan Terbatas
5. Kekuasaan tertinggi pada Perseroan Terbatas ditentukan melalui ….
a. Rapat Umum Pemegam Saham
b. Rapat Akhir Tahun
c. Rapat Umum Direksi
d. Sidang Paripurna
6. Koperasi adalah usaha bersama yang didirikan dengan tujuan untuk ….
a. Membantu pemerintah
b. Memberikan pinjaman
c. Mencari keuntungan sebanyak-banyaknya
d. Menyejahterakan anggotanya
7. Jenis koperasi yang usahanya berupa menyediakan barang-barang kebutuhan sehari-hari dinamakan koperasi ….
a. Produksi
b. Simpan pinjam
c. Konsumsi
d. Jasa
8. PT. Garuda Indonesia dan PT. Pertamina merupakan contoh dati …..
a. BUMN
b. Koperasi masyarakat
c. BUMS
d. Firma
9. Koperasi dijalankan berlandaskan asas adalah ….
a. Keuntungan
b. Kebersamaan
c. Kesejahteraan
d. Kekeluargaan.
10. Kegiatan di bawah ini yang bisa dilakukan di rumah untuk menjaga ketersediaan air tanah adalah ….
a. Menghindari menanam pohon di depan rumah
b. Membuat lubang resapan biopori di halaman
c. Menampung air hujan di atap rumah
d. Melapisi halaman rumah dengan keramik
4. Penutup
Demikian pembelajaran hari ini tentang Sikap dalam Upaya Melestarikan Keberagaman Budaya di Indonesia dan Menjelaskan serta menuliskan Peristiwa Penting dalam Teks Nonfiksi. Semoga ananda Sholeh Sholehah memahami penjelasan dari ibu/bapak guru, besok masuk ke tema 8 subtema 2 pembelajaran 6, apabila ada pertanyaan bisa langsung ditanyakan ke ibu/bapak guru ya..
0 Reviews:
Posting Komentar